Tim Media Centre Kalah Telak dari Tim IGORA Kota Tasikmalaya

KIPRAH0 views

TASIKMALAYA. Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2019, Media Centre (MC) Kota Tasikmalaya gelar berbagai kegiatan. Rundown acara Hari Pers Nasional 2019 Tim Media Center (MC) Pemkot Tasikmalaya adalah sbb:

Sabtu, 9/2/2019
– Pertandingan Persahabatan Bola Basket antara Tim MC Vs IGORA (Dedi Otoy cs) pukul 08:00 Wib s/d selesai di Lapangan Basket Kompleks Dadaha
– Pukul 10:00 Wib, Makan bersama, ramah tamah dan Silaturahmi di RM Hegarsari Jl. BKR

Senin, 11/2/2019
– Pukul 06.30 Wib, Apel Gabungan di Lapangan Upacara Balekota Tasikmalaya sekaligus sambutan HPN 2019 dari Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman sebagai inspektur upacara
– Pukul 07.30 Wib, potong tumpeng HPN 2019, pelepasan balon/merpati
– Pukul 08.00 Wib, Pagelaran Galeri Badut Indonesia (Andika cs)
– Pukul 08:30 Wib, kick off Sepakbola Mini antara Tim MC Vs Tim Pemkot
– Pukul 10:00 Wib, kick off Sepakbola mini antara Tim MC Vs IGORA Kota Tasikmalaya.
– Pukul 11:30 Wib, Lomba olahraga tradisional
– Pukul 12:00 Wib, Shalat Dzuhur berjamaah dilanjutkan Pesta Tumpeng di Gedung Serba Guna balekota
– Pukul 12:30 Wib, Baksos, penyerahan bantuan kepada Yayasan Wadhi Barkah
– Pukul 13:00 Wib, Penanaman pohon

Dalam pertandingan Sepakbola pada hari senin (11/2) itu, tim IGORA Kota Tasikmalaya kalahkan tim MC dengan skor telak 5-0. Tim IGORA diperkuat oleh Purman Pirmansyah, Dede Sukmana, Asep Ali, Fahmi Nurfajri, Irvan Kristivan, Ade Haeruman, Rizki Nurjamil, Irdan Novendra, Elga Nurma Gupita, dan Ajat Supriadi.

Pada babak pertama tim MC mampu mempertahankn gawangnya, hingga pada menit-menit terakhir Ajat melesatkan tendangan keras kearah gawang setelah menerima umpan apik dari Irvan dan merubah kedudukan menjadi 1-0. Skor 1-0 untuk keunggulan IGORA tidak berubah hingga turun minum.

Babak ke-2 Tim IGORA nampak tampil impresiv setelah mendapatkan arahan dari Coach Adid Suryadi dan dukungan penuh dari suporter dan official IGORA; Apong Sudarsih, Beben Bahtiar, Anang Suhendar, Rudi Mahar Nurjaman, Rohman, dan Atong Karyaman. Dengan taktik satu dua sentuhan, Tim IGORA mampu mengoyak-ngoyak gawang Tim MC. Gol ke-2 diciptakan oleh Irvan, gol ke-3 dicetak oleh Ajat, gol ke-4 dilesatkan oleh Irdan, gol ke-5 dicetak oleh Ajat.

Gol Hetrik dari Ajat menjadi gol pamungkas dalam pertandingan itu. Tim MC harus mengakui keunggulan Tim IGORA dengan kekalahan telak 5-0.

Komentar