Vaksinasi Tidak Wajib Tapi Bentuk Ikhtiar

KANAL0 views

KABARSEKOLAH.ID – Program vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun digelar Sekolah Dasar Laboratorium (SD Lab School) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Tasikmalaya yang bertempat di Aula Kampus UPI.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk ikhtiar bagi kesehatan seluruh keluarga besar SD Lab School UPI Tasikmalaya. Demikian dikatakan Kepala Sekolah SD UPI Tasikmalaya, Chusna Arifah kepada kabarsekolah.id, pada Selasa (25/1/2022).

“Ini adalah bentuk ikhtiar untuk kesehatan seluruh warga lab school dan tentunya ini mengikuti arahan dari dinas pendidikan dan dinas kesehatan”ucapnya.

Selanjutnya, kata dia, kegiatan vaksinasi di sekolahnya tidak diwajibkan diikuti semua siswa.

Sebab, kata dia, pihaknya hanya memberikan fasilitas dan peluang kepada Puskesmas.

“Dari 289 siswa hanya 180 siswa yang hadir, selebihnya karena ada yang sudah divaksin dan tidak diizinkan orang tua dengan alasan medis atau memang ada yang benar-benar belum siap”tuturnya menjelaskan.

Ia berharap, adanya covid ini tidak dijadikan masalah. Tetapi, dijadikan sebagai ajang bagi guru untuk kreatif, inovatif dan kreatifitas yang lebih baik dalam menjadi seorang pendidik.

“Justru dengan adanya covid guru dituntut untuk lebih kreatif dalam mengemas pembelajaran apalagi ketika daring”katanya.

“Mudah-mudahan kedepannya cepat sirna, minimal jangan dijadikan masalah tetapi dijadikan anugrah yang benar-benar bisa mererefleksi pendidikan kedepan”harapnya.

Komentar